Nike Wotherspoon, Sneakers Nyentrik Dari Nike Yang Wajib Dimiliki
Jatenglive.com Semarang – Siapa yang tak tahu Nike, Nike adalah produsen terbesar pakaian dan sepatu olahraga, semua produknya tersebar hampir di setiap negara di dunia. Merek Nike terkenal dengan cepat di seluruh dunia, terutama logo Swoosh atau tanda centang dan slogan “Just Do It”.
Tidak hanya memproduksi untuk keperluan olahraga, Nike tentu juga memproduksi sneakers untuk keperluan Fashion atau untuk bergaya. Nah baru- baru ini nike melakukan kolaborasi dengan salah satu seniman yang memenangkan lomba desain sepatu yang di lakukan oleh Nike.
Bertepatan pada Airmax Day atau hari lahir seri Air max, nike merilis sepatu pemenang lomba tersebut dengan nama Nike Airmax 1 WotherSpoon. Seperti pada namanya, sepatu ini didisain oleh seniman dari Amerika Serikat ternama bernama Sean Wotherspoon.
Apa yang spesial dari desain sepatu milik Sean ini? ini dibalut dengan desain sejarah dari Air Max dan material Wotherspoon. Pertama, dan yang paling terlihat adalah bagian atas yang menyerupai Air Max 97. Tersemat material korduroi pastel yang membuatnya memiliki tampilan Vintage.
Pada bagian lidah sepatu pun terdapat velcro patch bergambar ombak atau logo Wotherspoon yang dapat di ganti menjadi logo Swoosh jika menginginkan untuk diganti.
Perpaduan warna dominan kuning, merah muda, abu dan biru dari sepatu ini pun terlihat sangat apik di setiap bagianya. Dengan tambahan logo swoosh kecil di bagian samping biru membuat sepatu ini semakin terlihat ganteng.
Bagi Kamuyang gemar menjadi pusat perhatian, sneakers ini tentu sangat layak Anda jadikan koleksi. Sneakers ini dilepas dengan banderol harga USD 160 atau setara dengan Rp 2,2 juta. Namun, untuk sekarang, kamu mungkin tidak akan menemukan sepatu ini dengan harga toko. Karena toko ini termasuk dalam incaran para kolektor, bahkan harga pasaran di berbagai toko online sudah lebih dari 10 juta rupiah karena sepatu ini exclusive dan tidak di produksi banyak,
Baca Juga :